Jumat, 13 Juli 2012

E-learning dalam Web Semantik


E-learning merupakan penyampaian informasi, komunikasi, pendidikan, pelatihan secara online. E-learning menyajikan seperangkat alat, teknologi yang dapat memperkaya nilai belajar sehingga dapat menjawab tantangan era globalisasi. E-learning tidak berarti menggantikan model konvensional belajar didalam kelas, tetapi memperkuat model belajar tersebut melalui pengembangan teknologi pendidikan. E-learning memungkinkan proses pembelajaran yang fleksibel tanpa terbatas oleh waktu, tempat, dan jarak.
Dengan teknologi Web Semantik, konten e-learning dapat ditambahkan meta data dan diatur kedalam ontology sehingga memudahkan penyebaran dan penemuan  konten dengan cara lebih baik. Teknologi Web Semantik dapat digunakan untuk membangun sistem e-learning dengan mengumpulkan konten dari sumber berbeda untuk dikelola dan diberikan untuk pengguna dengan menggunakan ontology.

Ada 3 komponen utama dalam penggunaan web semantik:
·         XML(eXtensible Markup Language) Menyimpan data secara ringkas dan mudah diatur.
·   RDF(Resource Description Framework) Model data untuk objek dan relasi diantaranya, menyediakan semantik yang sederhana untuk model data tersebut. Dapat disajikan dengan sintaks XML.
·  OWL(Ontology Web Language) Menambahkan beberapa kosa kata untuk menjelaskan properties dan classes.

Ontology merupakan penjelasan secara eksplisit dari konsep terhadap representasi dari pengetahuan bedasarkan knowledge base. Dalam ontology terdapat juga ontoedu yang merupakan ontology yang digunakan untuk menggambarkan konsep dari komunikasi dan hubungan antar platform education.

Berdasarkan pada ontology dan Web Semantik maka akan tercipta sebuah platform arsitektur hubungan education yang fleksibel yang disebut dengan ontoedu arsitektur.

1 komentar:

  1. Harrah's Las Vegas - JTM Hub
    Harrah's Las Vegas. The hotel's hotel is 충청남도 출장안마 situated near the strip and is connected 출장샵 to the casino with 보령 출장안마 its sister 순천 출장안마 resort Caesars. 부천 출장안마 Guests can enjoy nightly

    BalasHapus